Selamat Datang di MediaNagaNews.Com ➤ Konsisten - Menyuarakan - Berkomitmen ➤ Semua Wartawan MediaNagaNews.Com dilengkapi dengan ID Card Wartawan.

Kepala LPKA Palu Revanda Bangun Beserta Jajarannya Ikuti Upacara Pelantikan Pimpinan Tinggi Madya di Jajaran Kemenkumham RI


MEDIANAGANEWS.COM, PALU - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu, hadiri Upacara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di Jajaran Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia, Selasa,(4/4/2023) pagi.


Kegiatan tersebut berpusat Aula Oemar Senoadji Lantai 18 Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual, Jakarta, dan diikuti oleh seluruh jajaran Kantor Wilayah, dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dan Imigirasi se-Indonesia secara virtual meeting di ruangan kerja masing-masing.


Upacara Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly, yang bertindak sebagai Pembina upacara.



Dalam sambutannya, Yasonna, berpesan kepada seluruh pejabat yang baru saja dilantik untuk menjaga kehormatan dan nama baik Kementerian Hukum dan HAM, bertindak dengan baik serta bijak dalam mengambil keputusan, berikan pelayanan terbaikmu untuk membangun bangsa ini.


“Jaga integritas Saudara, jujur. Saya ingatkan agar bertindak dengan baik dan bijaksana. Tunjukkan prestasimu. Tidak perlu kasak-kusuk ke kiri, kanan, belakang untuk meraih jabatan. Yang penting tunjukkan prestasimu, berikan pelayanan terbaikmu untuk membangun bangsa ini.”, tegas Yasonna.



Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun, mengharapkan, dengan dilantiknya para Pimpinan Tinggi Madya yang baru dapat memberi warna tambahan kepada semangat kerja dan inovasi di jajaran Kementerian Hukum dan HAM RI sehingga menjadi kementerian nomor satu dalam memajukan NKRI.


“Dengan dilantiknya dan diambilnya sumpah jabatan dari para Pimpinan Tinggi Madya yang baru, Kami dari jajaran UPT khususnya LPKA Palu berharap para pimpinan baru dapat memberi warna yang baik bagi kemajuan kementerian ini dan menjadi penggerak demi kemajuan bangsa,” ucapnya.


Pada kegiatan ini dilantik lima orang Pimpinan Tinggi Madya yang baru di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI. (Rio-PR)